Wednesday, October 9, 2024
Semua Tentang Jawa Timur


Sentra Perak Pulo

Desa Pulo Kecamatan Tempeh, Kabupaten Lumajang sejak puluhan tahun lalu menjadi pusat industri perhiasan emas dan perak. Pemerintah Kabupaten Lumajang…

By Pusaka Jawatimuran , in Lumajang Sentra Th. 2011 , at 01/11/2012 Tag: , , , , , ,

Desa Pulo Kecamatan Tempeh, Kabupaten Lumajang sejak puluhan tahun lalu menjadi pusat industri perhiasan emas dan perak. Pemerintah Kabupaten Lumajang telah memberikan apresiasi bagi warga Pulo, karena di daerah ini  bertumbuh kembang usaha – usaha kreatif dalam pembuatan perhiasan emas dan perak.

Di kawasan Pulo inilah, sekarang telah menjadi sentra kerajinan UKM yang sudah mendapatkan perhatian para wisatawan. Selain itu, Perak Pulo menjadi andalan bagi kalangan pengusaha di Bali. Mereka telah mengirimkan banyak pesanan untuk pembuatan perhiasan perak.

Tingginya pesanan ini, karena hasil karya dan kreatifitas pengrajin perak Pulo diakui memiliki daya seni yang tingggi dan banyak diminati para wisatawan dari manca negara

‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾‾
Dinukil oleh Tim Pustaka Jawatimuran dari koleksi Deposit – Badan Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Jawa Timur: Kirana, Edisi 2011, Lumajang, 2011,07